Dinilai Berkinerja Baik, LBH Cita Keadilan Raih Penghargaan dari Kemenkumham RI -->

Translate


Dinilai Berkinerja Baik, LBH Cita Keadilan Raih Penghargaan dari Kemenkumham RI

CELEBESINDO
Selasa, 23 Januari 2024


Makassar, Celebesindo.com, Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Cita Keadilan meraih penghargaan dari Kementerian Hukum dan HAM RI dari 5 Organisasi Bantuan Hukum yang ada di Sulawesi Selatan.


Pemberian Penghargaan tersebut karena dinilai berkinerja baik dalam memberikan bantuan hukum khususnya kepada masyarakat miskin dan atau masyarakat yang kurang mampu.


Pemberian penghargaan tersebut di laksanakan bersamaan kegiatan Rapat Kerja dan Penandatangan Perjanjian Kerjasama pelaksanaan Bantuan Hukum dan Perjanjian Kinerja 30 organisasi Bantuan hukum se Sulawesi Selatan dilaksanakan di Aula Kantor Kementerian hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Rabu (24/1/2024).




Kakanwil Kemenkumham Sulsel Liberti Sitinjak dalam sambutannya menyampaikan bahwa Kanwil Kemenkumham Sulsel pada tahun 2023 menjadi pemberi bantuan hukum terbaik di Indonesia dengan penyerapan anggaran sebesar 99,7%, hal ini tidak terlepas dari kinerja Organisasi Bantuan Hukum yang bagus pula.


"Kendati demikian kita jangan euforia, justru kita harus lebih memperbaiki pelayanan bagi masyarakat pencari keadilan khususnya masyarakat miskin.


"Kedepan pelaksanaan kegiatan non Litigasi berupa penyuluhan penyuluhan, seharusnya lebih ditingkatkan dengan tetap memperhatikan kemampuan anggaran, imbuhnya.


Dalam momen tersebut, Kakanwil dalam sambutan penutupnya, menyampaikan kata perpisahan yang pada bulan Juli tahun 2024 mendatang akan memasuki usia purna bakti sekaligus menyampaikan selamat kepada 5 OBH atas Penghargaan dari Kemenkumham RI.


Sebelumnya, kegiatan tersebut, diawali sambutan dari Kepala bidang bantuan hukum Andi Haris, SH, dengan mengatakan bahwa perlunya Organisasi Bantuan Hukum (OBH) dengan meningkatkan pelayanan dengan cara menerapkan standar operasional pelaksanaan (stopela) Bantuan Hukum.


Penerapan standar tersebut akan menjadi indikator penilaian pada akreditasi yang akan dimulai bulan April 2024.


Kegiatan tersebut menjadi sangat special bagi LBH cita keadilan Soppeng, karena sekalipun belum cukup satu periode masa akreditasi, namun telah mendapat penghargaan sebagai pelayanan bantuan hukum gratis dari 5 Organisasi.
Bantuan hukum.


Abdul Rasyid, SH. CPL, Direktur LBH Cita Keadilan yang dimintai tanggapan atas capaian dan penghargaan hanya bisa menyampaikan terima kasih dan syukur.


Dalam kesehariannya Abdul Rasyid mengatakan, "itu berkat doa dan ikhtiar para pengurus dan kerja sama oleh banyak pihak.


"Kami mengucapkan banyak terima kasih atas penghargaan itu, namun ini bukan hasil karya pribadi saya, tapi ini berkat dukungan banyak pihak yang tidak bisa saya sebut satu persatu, ucapnya.


"Ketika ditanya soal apa upaya ke depan untuk meningkatkan pelayanan bantuan hukum gratis, kuncinya adalah perbanyak kerjasama dan perbanyak jaringan kemitraan, pungkasnya.


(Red)