Ancaman Serius dan Nyata Kasus Stunting, Bupati Soppeng Tegaskan Desa dan Lurah Maksimalkan Posyandu -->

Translate


Ancaman Serius dan Nyata Kasus Stunting, Bupati Soppeng Tegaskan Desa dan Lurah Maksimalkan Posyandu

CELEBESINDO
Senin, 06 Februari 2023


Soppeng, Celebesindo.com,- Pemerintah Kabupaten Soppeng menggelar rapat koordinasi daerah (Rakorda) dalam upaya penanganan stunting yang dilangsungkan di Ruang Pola Kantor Bupati Soppeng, Senin 6 Februari 2023. 


Rapat Koordinasi tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD, Forkopimda, Sekda, seluruh Kepala SKPD, Camat, Lurah dan Kepala Desa se Kabupaten Soppeng.


Hal ini merupakan upaya serius dari Pemerintah Kabupaten untuk menangani kasus penyakit yang mengganggu tumbuh kembang otak dan badan anak. 


Bupati Soppeng H. A. Kaswadi Razak, SE dalam arahannya menyebutkan bahwa stunting tidak boleh dianggap sepele. 


"Penyakit stunting merupakan ancaman yang sangat nyata buat generasi yang unggul.


‌Pemerintah Kabupaten sangat memperhatikan penanganan stunting karena stunting berpengaruh terhadap kondisi social masyarakat. 


"Disamping itu masalah stunting menjadi ini sudah menjadi program nasional dimana diamanatkan dalam Pasal 10 Peraturan Presiden Nomor 72 Tahun 2021 menyebutkan bahwa Pemerintah Daerah memiliki tugas dalam upaya percepatan penurunan stunting. 


"‌Maka Pemkab Soppeng harus seiring sejalan melaksanakan apa yang sudah ditetapkan Pemerintah untuk percepatan penanganan angka stunting. 


"Oleh sebab itu berbagai kegiatan untuk penanganan angka stunting kita lakukan yang mana melibatkan seluruh elemen dan para stakeholder di Kabupaten Soppeng, ini tidak hanya menjadi tanggungjawab bidang kesehatan tapi harus konverensi semua bidang yang terkait dalam rangka percepatan ini yang komitmen tentu bersama kepala desa, lurah, camat dan seluruh stakeholder, ujar Bupati Andi Kaswadi Razak.


Dikesempatan itu, Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak ‌dalam arahannya juga menyebut beberapa poin poin penting yang disampaikan untuk menjadi atensi ujung tombak dalam penanganan yaitu, percepatan penyelesaian masalah BPJS dimana masih banyak kasus stunting yang belum mempunyai BPJS, sehingga di tegaskan untuk para kepala desa diberikan waktu 3x24 jam dan Lurah diberikan waktu 1x24 jam untuk menyelesaikan masalah BPJS ini, selanjutnya memaksimalkan penggunaan posyandu dalam pelayanan sebagai ujung tombak terdepan di desa-desa dan kelurahan serta persamaan tolok ukur pendataan stunting untuk tercapainya data yang valid, tegasnya. 


Sementara itu Ketua Tim Pelaksan Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kabupaten Soppeng. Ir. H. Lutfi Halide, MP yang juga merupakan Wakil Bupati Soppeng mengatakan bahwa menurut data prevelensi stunting di Sulawesi Selatan berdasarkan hasil Studi Status Gizi Indonesia (SSGI) tahun 2022 berada di urutan 16 dari seluruh Propinsi yang ada di Indonesia.


‌Sedangkan berdasarkan data aplikasi elektroni percepatan dan pelaporan gizi berbasis masyarakat (e-PPGBM) kasus stunting di kabupaten Soppeng berjumlah 1.245 kasus dimana Kecamatan Marioriawa menempati urutan pertama jumlah kasus stunting dan adapun penyebab tertinggi stunting menurut data e-PPGBM disebabkan oleh pola asuh sebanyak 50,57%.


"‌Terkait penanganan kasus stunting ini, Wakil Bupati meminta para camat, kades, lurah agar mengkordinasikan tindak lanjut rakor di masing masing kecamatan agar memfasilitasi dan mengkoordinir desa dan kelurahan, tegasnya menghimbau.


(Red/**)